WWI Akan Tampil Di Desa Wisata Tuksono
Wayang Wisata Istimewa hasil karya terbaru Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kulon Progo Bersama para seniman, akan tampil menghibur masyarakat Tuksono Sentolo. Pentas akan dilaksanakan di Komplek Sendang Kamulyan Desa Wisata Tuksono Sentolo, Sabtu (19/11), dengan bintang tamu Pur Bonsai dan Arie Purnomo “Angkringan”.
Pentas wayang wisata istimewa yang didanai dengan Dana Keistimewaan DIY ini akan tampil mulai pukul 19.30 WIB, dengan durasi lebih kurang 2 jam.