Kopi Ingkar Janji Wisata Kuliner Kulon Progo, Pernah Dikunjungi Sandiaga Uno

Kopi Ingkar Janji Wisata Kuliner Kulon Progo, Pernah Dikunjungi Sandiaga Uno

  • Di publish tanggal 2021-05-03 08:48:52
  • in Kuliner
  • Telah dibaca 1757

Kulon Progo tidak hanya dikenal dengan wisatanya yang beraneka ragam dan menawan, tapi juga dikenal memiliki banyak tempat wisata kuliner yang patut untuk dikunjungi.

Salah satu wisata kuliner favorit adalah Kopi Ingkar Janji yang terletak sekitar 35 KM dari Tugu Yogyakarta lebih tepatnya di Kalurahan Pendoworejo, Kapanewon Girimulyo. Tempat ngopi yang satu ini mengusung konsep tradisional dengan view bentang sawah dan Perbukitan Menoreh.

Menu yang disuguhkan di Kopi Ingkar Janji merupakan menu masakan dan camilan tradisional khas Kulon Progo, Geblek. Selain itu tempat ngopi ini juga menyuguhkan berbagai menu minuman khususnya kopi khas Kulon Progo seperti, Kopi Menoreh, Kopi Suroloyo dan Kopi Sulingan. 

Waktu paling tepat untuk mengunjungi Kopi Ingkar Janji adalah sore hari, karena selain menikmati hidangan, pengunjung juga bisa menikmati suasana matahari terbenam di balik Perbukitan Menoreh.

Pada akhir pekan, di Kopi Ingkar Janji disediakan hiburan berupa live acoustic music untuk menemani pengunjung menikmati suasana yang syahdu di sana.

Selain pengunjung dari dalam dan luar daerah, Kopi Ingkar Janji juga sudah pernah didatangi oleh beberapa selebriti seperti Tara Budiman, Adinda Thomas juga Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno. 

Sebagai salah satu Usaha Jasa Pariwisata (UJP) di Kulon Progo, Kopi Ingkar Janji telah mendapat sertifikasi Patuh Protokol Kesehatan dari Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kulon Progo.

Selama masa pandemi pengelola hanya memperbolehkan pengunjung sebanyak 50% dari kapasitas normal.

Map Kopi Ingkar Janji Wisata Kuliner Kulon Progo, Pernah Dikunjungi Sandiaga Uno